Digimon merupakan seri mainan, buku komik, video game dan trading card dari Jepang.Action figures ini juga dikenal sebagai Digital Monster yang mendiami dunia virtual yang bangkit dari jaringan telekomunikasi bumi. Anda bisa memilih untuk mengoleksi bermacam jelmaan Digimon, termasuk action figure statik hingga hewan peliharaan virtual.
Sebelum menentukan Digimon versi apa yang hendak Anda koleksi, pastikan Anda mengenal baik Digimon dan karakter-karakter yang terdapa di dalam ceritanya. Untuk mengetahuinya, menonton tayangan animasinya dan membaca komik-komik Digimon adalah sumber yang tepat. Terkadang mainan action figures dari serial animasi pertama sulit ditemui di pasar dan biasanya harganya tidak murah. Pelajari tipe mainan Digimon yang tengah eksis. Anda bisa mengoleksinya, seperti action figures terbatu, video games, dan sebagainya.
Perhatikan contoh mainan Digimon yang pertama kali diciptakan, yang disebut edisi Digivice Version 1. Digivice merupakan hewan peliharaan elektronik yang harus Anda rawat dengan menekan beberapa tombol yang terdapat pada mainan kecil itu. Digivice orisinil berwarna biru gelap, merah, hijau dan biru terang. Untuk menambah koleksi Anda, carilah mainan figurin Digivolving dengan trading cards. Digivolving adalah action figures yang bertransformasi menjadi tentara saat Anda memanipulasi mereka. Pilihlah versi 5 inci jika Anda ingin mengoleksi versi originalnya, yang hanya diproduksi di Jepang. sebagai alternatif untuk lebih menghemat, Anda bisa mengoleksi action figures versi kecilnya, yang seukuran 2,5 inci.
Pastikan Anda hanya membeli action figures Digimon dalam kemasan yang rapih, belum dibuka. Bila Anad memperolehnya dari pihak kedua, ceklah keasliannya dan apakah kondisinya masih terbilang bagus, tidak ada cacat berarti. Sesekali kunjungi situs lelang action figures untuk memperoleh memorabilia Digimon yang langka. Sesekali kunjungi situs lelang action figures untuk memperoleh memorabilia Digimon yang langka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar