Meningkatkan program akuntansi Anda sama seperti mengenakan celana. Seberapa kuat Anda mencoba untuk memakai celana itu, tidak akan muat bila perut Anda membesar. Seiring perkembangan bisnis, Anda pun harus mengupdate prosedur, system, dan software. Sebuah program akuntansi yang sederhana tidak akan bisa lagi memenuhi kebutuhan Anda yang sudah bertambah dan berubah.
Bilamana Anda tahu untuk mengupgrade program akuntansi dalam bisnis Anda? Tentunya bukan saatnya jika Anda baru saja meningkatkan program akuntansi yang biasanya digunakan. Untuk menyukseskan suatu bisnis, Anda harus memiliki kemampun memperkirakan masa depan dan perencanaan mengenai kebutuhan dan tantangan yang sekiranya akan dihadapi oleh bisnis kecil Anda. Rendahnya perencanaan akan menempatkan bisnis Anda pada risiko yang lebih tinggi.
Faktor-faktor mendatang berikut perlu menjadi pertimbangan untuk masa depan, apakah perlu atau tidak mengupgrade program akuntansi Anda.
1. Base kustomer bertambah.
Saat bisnis Anda masih berskala kecil, mudah untuk memonitor invoice kustomer. Seiring kesuksesan bisnis, Anda pun memiliki jumlah kustomer yang semakin banyak. Berdasarkan tingkat pertumbuhan kustomer, Anda perlu mempertimbangkan untuk mengupgrade program akuntansi Anda agar lebih mudah mengatur kustomer.
2. Memutuskan untuk berekspansi
Apakah Anda ingin menambah jumlah lokasi atau proyek, keputusan untuk berekspansi akan membawa bisnis Anda ke level kerumitan yang baru. Untuk memastikan pengembangan Anda berjalan mulus, rencanakan sebelumnya untuk meningkatkan system program akuntansi agar sesuai dengan kebutuhan akan komplesitas yang kian bertambah.
3. Menambah karyawan
Karyawan berjumlah sedikit hanya membutuhkan program akuntansi yang sederhana. Sangat jauh berbeda bila Anda berencana menambah karyawan, seiring kebutuhan akan bisnis Anda yang berkembang. Kondisi ini tentu saja mewajibkan Anda untuk mengupgrade software akuntansi sesuai kebutuhan Anda ini.
4. Kebutuhan spesifik
Seiring bisnis bertumbuh, program akuntansi dasar akan meningkatkan kebutuhan Anda akan data yang lebih spesifik sesuai tipe bisnis Anda. Sebuah perusahaan konsultasi bisa jadi membutuhkan manajemen proyek dan system penghitungan biaya yang lebih baik, melebihi fungsi utama akuntansi. Program akuntansi yang dikostumisasi akan lebih sesuai dengan bisnis Anda.
Pengaturan keuangan yang akurat dari sebuah bisnis yang masih berskala kecil sangatlah penting untuk faktor keuntungan dan kesuksesan. Kebutuhan akan program akuntansi yang sesuai dengan perkembangan bisnis tidak bisa diabaikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar